Selama Pemeriksaan BPK, Wako Minta Seluruh OPD Untuk Kooperatif
Mas Irba Sulaiman
PEKANBARU -- (KIBLATRIAU. COM) -- Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT, meminta kepada seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk kooperatif selama pemeriksaan laporan keuangan tahun anggaran 2018 oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Riau.
"Ketika ada data yang diperlukan BPK, maka OPD harus segera menyiapkan. Jangan pula ntar sok-ntar sok (bentar besok)," ungkap Walikota Pekanbaru melalui Kepala Bagian Humas Setdako Pekanbaru Mas Irba Sulaiman, Jumat (1/2/2019).
Sesuai jadwal, kata Irba, pemeriksaan laporan keuangan TA 2018 oleh BPK itu akan berlangsung hingga pertengahan Februari 2019 mendatang.
"Jadi selama pemeriksaan berlangsung, pimpinan OPD harus kooperarif. Ini juga sudah disampaikan pak sekko pada entry meeting bersama BPK Selasa kemarin," ucapnya.
Di samping itu, sebut Irba, pimpinan OPD sedapat mungkin tidak melakukan dinas luar selama pemeriksaan BPK sehingga ketika ada data atau laporan yang dibutuhkan bisa langsung dilengkapi.
"Bukan dilarang (dinas luar) ya. Kalau urusan tersebut kira-kira dapat didelegasikan ke pejabat setingkat, maka pimpinan OPD tidak perlu lah ke luar daerah. Tapi kalau wajib diikuti pimpinan OPD, maka harus izin dulu kepada walikota. Tujuannya agar tidak ada kendala dalam pemeriksaan BPK," tegas Irba.
Dengan lancarnya pemeriksaan laporan keuangan oleh BPK, lanjut Irba, Pemerintah Kota berharap bisa mempertahankan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk laporan keuangan TA 2018.
"Harapan kita tentu seperti itu. WTP yang didapat atas pemeriksaan laporan keuangan tahun 2017, bisa didapat kembali pada pemeriksaan laporan keuangan tahun anggaran 2018 ini, " tutup Irba. (Dl/Hen)